Pengaruh Padat Tebar Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan Gabus (Channa striata) yang Dibudidayakan Menggunakan Sistem Boster

Shindy Andriani, Niken Ayu Pamukas, Iskandar Putra

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh padat tebar berbeda terhadap pertumbuhan dan kelulushidupan ikan gabus (Channa striata) yang dibudidayakan menggunakan sistem boster. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari s/d April 2023 selama 56 hari di Laboratorium Teknologi Budidaya, Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Riau. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor dengan empat perlakuan dan tiga kali ulangan. Taraf perlakuan yang diterapkan pada perlakuan ini adalah P1= 300 ekor/m3, P2 = 400 ekor/m3, P3= 500 ekor/m3, P4 = 600 ekor/m3. Hasil penelitian menunjukkan padat tebar berbeda berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan bobot mutlak, pertumbuhan panjang mutlak, laju pertumbuhan spesifik, efisiensi pakan, konversi pakan, kelulushidupan, dan glukosa darah ikan gabus (p<0,05). Padat tebar terbaik ditemukan pada perlakuan P3 dengan padat tebar 500 ekor/m3 yang menghasilkan pertumbuhan bobot mutlak 9,28±0,39g, panjang mutlak 7,80±0,70 cm, laju pertumbuhan spesifik 3,67±0,07%, efisiensi pakan 83,68±2,12%, konversi pakan 1,20±0,03, kelulushidupan 90,83±2,89% dan kadar glukosa darah 67±4,58 mg/dL, dengan suhu berkisar antara 25,6-29,8 C, pH 6,6–7,9, DO 3,6–5,4 mg/L, dan NH3 0,0024 – 0,0060 mg/L.


Keywords


Padat Tebar; Sistem Boster; Kelulushidupan; Pertumbuhan; Ikan Gabus

Full Text:

PDF

References


Almaniar, S., Ferdinand, H.T., & Dede, J. (2012). Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Gabus (Channa striata) selama Pemeliharaan dengan Padat Penebaran Berbeda. Majalah Ilmiah Sriwijaya, 22(13): 46-55.

Andrila, I.R., Karina, S., & Arisa, I.I. (2019). Pengaruh Pemuasaan Ikan terhadap Pertumbuhan, Efisiensi Pakan dan Kelangsungan Hidup Ikan Bandeng (Chanos chanos). Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kelautan dan Perikanan Unsyiah, 4(3) : 177-184.

Anggraini, R., Iskandar, I., & Taofiqurohman, A. (2012). Efektivitas Penambahan Bacillus sp. Hasil Isolasi dari Saluran Pencernaan Ikan Patin pada Pakan Komersil terhadap Kelangsungan Hidup dan Pertumbuhan Benih Ikan Nila Merah (Oreochromis niloticus). Jurnal Perikanan dan Kelautan, 1(1): 10-17.

Apriyanto, F. (2008). Pengaruh Frekuensi Penyiponan dan Intensitas Pergantian Air, Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Larva Ikan Mas (Cyprinus carpio) Stadia D5-D35. Universitas Sriwijaya. Inderalaya.

Arief, M., Pertiwi, D.K., & Cahyoko, Y. (2011). Pertumbuhan dan Rasio Konversi Pakan Ikan Nila (Oreochromis niloticus) dengan Penambahan Prebiotik. Jurnal Universitas Sebelas Maret. Bioteknologi, 12(1) : 16-21.

Ariyanto, D., & Utami, R. (2006). Evaluasi Laju Pertumbuhan, Keragaman Genetik dan Estimasi Hesterosis pada Persilangan antar Spesies Ikan Patin (Pangasius sp.). Jurnal Perikanan, 8(1): 81-86.

Azhari, A., Muchlisin, Z.A., & Dewiyanti, I. (2017). Pengaruh Padat Penebaran Terhadap Kelangsungan Hidup dan Pertumbuhan Benih Ikan Seurukan (Osteochilus vittatus). Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kelautan dan Perikanan Unsyiah, 2(1): 12-19.

Craig, S., & Helfrich, L.A. (2002). Understanding Fish Nutrition, Feeds, and Feeding. Virginia State University.

De Schryver, P., Crab, R., Defoirdt, T., Boon, N., & Verstraete, W. (2008). The Basics of Bio-flocs Technology: the Added Value for Aquaculture. Aquaculture, 277: 125–137.

Djatikusumo, E.W. (1977). Dinamika Populasi. AUP. Jakarta. 148 hlm.

Effendi, I., Ratih, T.D., & Kadarini, T. (2008). Pengaruh Padat Penebaran terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Balashark (balantiocheilus melanopterus Blkr.) di dalam Sistem Resirkulasi. Jurnal Akuakultur Indonesia, 7(2): 189-197.

Effendie, M.I. (1979). Biologi Perikanan. Yayasan Pustaka Nusatama. Yogyakarta

_____. (1997). Metode Biologi Perikanan. Yayasan Dewi Sri. Yogyakarta.

_____. 2002. Biologi Perikanan. Yayasan Pustaka Nusantara. Yogyakarta. 142 hlm.

Effendi, H. (2003). Telaah Kualitas Air Bagi Pengolahan Sumber Daya dan Lingkungan Perairan. Kanisius. Yogyakarta.

Farhan, M.H. (2021). Pengaruh Pemberian Grotop dengan Dosis dan Feeding Rate Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Universitas Sumatera Utara. Medan.

Faturrohman, K. (2017). Penentuan Kadar Oksigen Terlarut Optimum untuk Pertumbuhan Benih Kepiting Bakau Scylla serrata dalam Sistem Resirkulasi. Tesis. Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Fauji, A., Isriansyah., & Komsanah, S. (2015). Pemeliharaan Benih Ikan Gabus (Channa striata Bloch) dengan Padat Penebaran Berbeda terhadap Kelangsungan Hidup dan Pertumbuhan. Jurnal Sains dan Teknologi Akuakultur, 1(1) : 36-43.

Hutabarat, H. (2011). Program Budidaya Ikan Sistem Boster. http://hendrikhutabarat.blogspot.com/2011/11/program-budidaya-ikan- system-boster.html. Diakses pada 14 September 2023.

Kadarini, T., Sholichah, L., & Gladiyakti, M. (2010). Pengaruh Padat Penebaran Terhadap Sintasan dan Pertumbuhan Benih Ikan Silver Dolar. Prosiding Forum Teknologi Akuakultur 2010.

Khairuman, K., & Amri, K. (2008). Ikan Baung Peluang Usaha dan Teknik Budidaya Intensif. Gramedia. Jakarta. 96 hlm.

Kordi, K.G.M. (2010). Panduan Lengkap Memelihara Ikan Air Tawar di Kolam Terpal. Lily publisher. Yogyakarta.

Listyanto, N., & Andriyanto, S. (2009). Ikan Gabus (Channa striata) Manfaat Pengembangan dan Alternatif Teknik Budidayanya. Media Akuakultur, 4(1): 18–25.

Mohapatra, S., Chakraborty, T., Prusty, A.K., Prasad, K.P., & Mohanta, K.N. (2014). Benefical Effect of Dietary Probiotic Mixture on Hemato-Immunology and Cell Apoptosis of Labeo rohita Fingerlings Reared at Higher Water Temperatures. Journal of PLOS ONE. 9(6): 1-9.

Mudjiman, A. (2000). Makanan Ikan. Penebar Swadaya: Jakarta

Mulyadi, G., Sasanti, A.D., & Yulisman. (2016). Pemeliharaan Ikan Gabus (Channa striata) dengan Padat Tebar Berbeda dalam Media Bioflok. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 4(2): 159–174.

Mustafa, A., Nurjana, N., Sabang, R., & Sutrisyani. (2001). Pemanfaatan Bakteri Pengurai Bahan Organik Asal Tanah Gambut pada Tanah dari Tambak Intensif. Jurnal Penelitian Perikanan Indonesia, 1: 31-40.

Pamukas, N.A., Syafriadiman, S., & Mulyadi. (2018). Jenis dan Kelimpahan Plankton dengan Penambahan Dosis Fermentasi Boster Planktop Berbeda pada Budidaya Ikan Nila Srikandi (Oreochromis auratus x niloicus) Sistem Boster. Laporan Penelitian. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. 110 hlm.

Pamukas, N.A., Syafriadiman, S., & Mulyadi. (2019). Aktivitas Enzim Pencernaan, Hematologi dan Mode Laju Pertumbuhan Ikan Nila Srikandi (Oreochromis niloticus x niloticus) dengan Pemberian Dosis Grotop Berbeda pada Budidaya Sistem Boster di Air Payau. Laporan Penelitian Unggulan Universitas Riau. Riau.

Pardiansyah, D., Widya, O., & Suharun, M. (2018). Pengaruh Peningkatan Padat Tebar terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus) Menggunakan Sistem Resirkulasi. Jurnal Agroqua, 16(1): 81–86.

Prakoso, V.A., Kim, K.T., Min, B.H., Gustiano, R., & Chang, Y.J. (2016). Lethal Dissolved Oxygen and Blood Properties of Grey Mullets Mugil cephalus in Seawater and Freshwater. Berita Biologi, 15(1): 89-94.

Prasetio, E., Raharjo, I.E., & Ispandi. (2016). Pengaruh Padat Tebar terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Jelawat (Leptobarbus Hoeveni). Jurnal Ruaya, 4(1): 54-59.

Rahmadiah, T., Muchlisin, Z.Jr., Alimuddin, A., & Diatin, I. (2019). Aggresive and Cannibalistic Behavior of African Catfish Larvae: Effect of Different Doses of Methyltestosteron Injection to Female Broodstock and Larva Stocking Densities. Jurnal Akuakultur Indonesia, 18(2): 182-192.

Riana, M., Isma, M.F., & Syahril, M. (2021). Pengaruh Perbedaan Padat Tebar Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika, 5(2): 60-65.

Ruly, R. (2011). Penentuan Waktu Retensi Sistem Akuaponik untuk Mereduksi Limbah Budidaya Ikan Nila Merah (Cyprinus sp). Departemen Budidaya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Institut Pertanian Bogor.

Rosyadi, R., & Agusnimar. (2016). Pemberian Jenis Pakan Berbeda Terhadap Pertumbuhan Ikan Selais (Kryptopterus laisI) di Perairan Tasik Betung Sungai Mandau. Jurnal Dinamika Pertanian, 32(2): 117-126.

Saputra, A., Budiardi, T., Samsudin, R., & Rahmadya, N.D. (2017). Kinerja Pertumbuhan dan Sintasan Benih Ikan Gabus Channa striata dengan Padat Tebar yang Berbeda pada Sistem Resirkulasi. Jurnal Akuakultur Indonesia, 17(2): 104-112.

Saputra, F., & Yusran, I. (2021). Pengaruh Komposisi Probiotik yang Berbeda pada Pakan Buatan terhadap Rasio Konversi Pakan dan Laju Pertumbuhan Benih Ikan Gabus Lokal (Channa sp) Hasil Domestikasi. Jurnal Perikanan Tropis, 8(1): 1-9.

Sihite, E.R., Rosmaiti, A., Putriningtias, A., & Putra, A. (2020). Pengaruh Padat Tebar Tinggi terhadap Kualitas Air dan Pertumbuhan Ikan Mas (Cyprinus carpio) dengan Penambahan Nitrobacter. Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika, 4(1): 10-16.

Sirodiana, S., Sudarmaji, S., & Sopian. (2021). Pemeliharaan Benih Ikan Gabus (Channa striata) dengan Padat Tebar Berbeda. Buletin Teknik Litkayasa Akuakultur, 19(1): 15–18.

SNI 01-7241-2006. (2009). Pub. L. No. SNI 01-7241-2006

Sudarmadji & Boster, T. 2013. S.O.P Budidaya Lele Sistem Boster. https://kupdf.net/download/budidaya-lele-sistem boster1_59771d2fdc0d60107d043376_pdf. Diakses pada 20 Desember 2023.

Sudaryono, A., Hermawan, T.E.S.A., & Slamet, B.P. (2014). Pengaruh Padat Tebar Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Lele (Clarias gariepinus) dalam Media Bioflok. Journal of Aquaculture Management and Technology, 3(3): 35-42.

Tripathi, R.K., Mohindra, V., Singh, A., Kumar, R., Mishra, R.M., & Jena, J.K. (2013). Physiological Responses to Acute Experimental Hypoxia in the Air-breathing Indian Catfish, Clarias batrachus (Linnaeus, 1758). Journal of Biosciences, 38(2): 373- 383.

Yustiati, A., Pribadi, S.S., Rizal, A., & Lili, W. (2017). Pengaruh Kepadatan pada Pengangkutan dengan Suhu Rendah terhadap Kadar Glukosa dan Darah Kelulusan Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Jurnal Akuatika Indonesia, 2(2): 137-145.

Zonneveld, H., Huisman, E.A., & Boon, J. H. (1991). Prinsip-Prinsip Dasar Budidaya Ikan. Gramedia Pustaka Utama




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jipas.12.1.p.47-58

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Shindy Andriani, Niken Ayu Pamukas, Iskandar Putra

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.