Pengaruh Lama Waktu Perendaman Hormon Tiroksin (T4) terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Larva Ikan Jelawat (Leptobarbus hoevenii)

Thaliana Andini, Sukendi Sukendi, Nuraini Nuraini

Abstract


Ikan Jelawat adalah ikan konsumsi yang mempunyai nilai ekonomis tinggi yang banyak digemari Masyarakat, karena itu perlu dilakukan rekayasa budidaya yang dapat meningkatkan pertumbuhan ikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama waktu perendaman tiroksin yang terbaik untuk memacu pertumbuhan dan kelulushidupan larva jelawat. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Pembenihan dan Pemuliaan Ikan, Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Riau pada bulan Maret-April 2023 selama 40 hari. Ikan uji yang digunakan yaitu larva jelawat berumur 5 hari yang sudah habis kuning telur sebanyak 360 ekor. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan acak lengkap (RAL), terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan yaitu P0 (tidak direndam hormon tiroksin), P18 (direndam hormon tiroksin selama 18 jam), P24 (24 jam), P30 (30 jam). Hasil penelitian menunjukkan bahwa hormon tiroksin mampu memberikan pengaruh sangat nyata terhadap pertumbuhan dam kelulushidupan larva ikan jelawat. Hasil uji lanjut dari perendaman hormon tiroksin terbaik terdapat pada P24 dengan pertumbuhan panjang mutlak sebesar 3,96±0,03cm, pertumbuhan bobot mutlak sebesar 0,88±0,00g, laju pertumbuhan spesifik sebesar 12,69±0,01% per hari, dan kelulushidupan 93,33±0,84%. Pemeliharaan larva ikan jelawat sebaiknya dilakukan dengan perendaman hormon tiroksin dengan konsentrasi 0,1 mg/L selama 24 jam

Keywords


Hormon Pertumbuhan; Ikan Jelawat; Tiroksin; Kelulushidupan

Full Text:

PDF

References


Aditra, E. (2012). Pengaruh Perendaman Larva dalam Larutan Tiroksin dan Kejutan Salinitas 20 ppt terhadap Kinerja Calon Benih Ikan Patin Siam (Pangasius hypophthalmus). Scientific Repository, 7: 15.

Akmal, Y., Saifuddin, F., & Zulfahmi I. (2018). Karakteristik Morfometrik dan Studi Osteologi Ikan Keureling. Prosiding Seminar Nasional Biotik, 1: 579–587.

Andriawan, R., Basuki F., & Yuniarti, T. (2020). Pengaruh Lama Waktu Perendaman Hormon Tiroksin (T4) Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Larva Ikan Nila Putih (Oreochromis niloticus). Sains Akuakultur Tropis, 4(1): 51–60.

Aziz, M.I.A. (2018). Performa Reproduksi dan Pemijahan Ikan Jelawat (Leptobarbus hoevenii) yang Disuntik Hormon HCG. Jurnal Sylvia Lestari, 5.

Effendie, M.I. (2002). Biologi Perikanan. Yayasan Pustaka Nusantara. Yogyakarta. 163 hlm.

Hasrah, S.T., Idham M.S., Setiawan, A., Juanda, E., Nofembrianti, K.A., & Nasir, M.A.M. (2021). Peningkatan Keberlangsungan Perikanan Lokal dengan Restoking Ikan Jelawat (Leptobarbus hoevenii) di Danau Keliling Desa Tembang Kabupaten Kapuas Hulu. Jurnal Kapuas, 1:114–118.

Heraedi, A., Prayitno, S.B., & Yuniarti, T. (2018). The Effect of Different Thyroxine Hormone (T4) Concentration on the Growth, Survival, and Pigment Development of Pink Zebra Fish Larvae (Brachydanio reiro). Omni-Akuatika, 14(2): 21–28.

Himawan. (2008). Budidaya Lele Sangkuriang.http://IndonesiaIndonesia.com/f/18253-budidaya-lele sangkuriang-clariassp/. 11.30. 23 Juni 2012 in Agriculture, New Yourk : CAB International, 1997. (diakses 2022).

Inawati, I., Rousdi, D.W., & Saputra, F. (2022). Pertumbuhan Benih Ikan Jelawat (Leptobarbus Hoevenii Blkr.) dengan Pemberian Pakan Komersil yang Ditambahkan Tepung Rimpang Jahe (Zingiber officinate Rosc.). Jurnal Protobiont, 11(1): 1–10.

Khalil, N.A., Allah, H., Malik, M.K., & Mousa, M.A. (2011). The Effect of Maternal Thyroxine Injection on Growth, Survival and Development of the Digestive System of Nile Tilapia, (Oreochromis niloticus) Larvae. Advances in Bioscience and Biotechnology, 2(5): 320–329.

Moniruzzaman, M., Uddin, K.B., Basak, S., & Bashar, A. (2015). Effects of Stocking Density on Growth Performance and Yield of Thai Silver Barb Barbonymus gonionotus Reared in Floating Net Cages in Kaptai Lake, Bangladesh. Aacl Bioflux, 8(6): 999 – 1008.

Muttaqin, M. (2012). Efektivitas Perendaman Hormon Tiroksin dan Hormon Pertumbuhan Rekombinan terhadap Perkembangan Awal serta Pertumbuhan Larva Ikan Patin Siam. Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Oktaviani, L., Basuki, F., & Nugroho, R.A. (2017). Pengaruh Perendaman Hormon Tiroksin dengan Dosis yang Berbeda terhadap Daya Tetas Telur, Pertumbuhan, dan Kelangsungan Hidup Larva Ikan Mas Koki (Carassius auratus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 6(4): 110–119.

Prasetio, E., Raharjo, E., Iskandar, I., & Ispandi, I. (2016). Pengaruh Padat Tebar terhadap Pertumbuhan dan kelangsungan Hidup Benih Ikan Jelawat (Leptobarbus hoeveni). Jurnal Ruaya, 4: 54–59.

Saputra, I.S., & Raharjo, E.I. (2014). Pengaruh Getah Pepaya (Carica papaya L) Kering terhadap derajat pembuahan dan penetasan telur ikan jambal siam (Pangasius hypophthalmus). Jurnal Ruaya: Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmu Perikanan dan Kelautan, 3(1): 26–34.

Setiaji, J., & Iskandar, T. (2012). Pengaruh Hormon Tiroksin (T4) terhadap Kelulushidupan dan Pertumbuhan Benih Ikan Jambal Siam (Pangasius hypophthalmus). Jurnal Dinamika Pertanian, 27: 189–194.

Sudrajat, A.O., Muttaqin, M., & Alimuddin, A. (2013). Efektivitas Hormon Tiroksin dan Hormon Pertumbuhan Rekombinan terhadap Pertumbuhan Larva Ikan Patin Siam. Jurnal Akuakultur Indonesia, 12 (1): 31-39.

Susanti, N.M., Sukendi, S., & Syafriadiman, S. (2016). Efektivitas Pemberian Hormon Tiroksin (T4) Terhadap Pertumbuhan Ikan Pawas (Osteochillus hasselti CV). Jurnal Perikanan dan Kelautan, 21(2): 26-31.

Syafri, D., Aryani, N., & Nuraini, N. (2022). Pengaruh Pemberian Hormon Tiroksin dengan Dosis dan Lama Perendaman Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Larva Ikan Bawal Air Tawar (Colossoma macropomum). Jurnal Akuakultur Sebatin, 3(3): 1–12.

Triyanto, T., Tarsim, T., & Utomo, D.S.C. (2020). Influences of Lamp Irradiation Exposure on Growth and Survival of Juvenile Sneakhead Fish Channa striata (Bloch, 1793). E-Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya Perairan, 8(2): 1029-1038.

Ulviyadipura, C., Hutabarat, J., & Pinandoyo, P. (2017). Pengaruh Penambahan Ekstrak Buah Nanas pada Pakan Buatan terhadap Tingkat Pemanfaatan Pakan, Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Ikan Bawal Air Tawar (Colossoma macropomum). PENA Akuatika, 16(1):1-12

Windarti, W., & Heltonika, B. (2015). Manipulasi Photoperiod Untuk Memicu Pematangan Gonad Ikan Selais (Ompok hyphopthalmus). Laporan Penelitian. Universitas Riau




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jipas.12.2.p.187-194

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Thaliana Andini, Sukendi, Nuraini

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.