Hubungan Fraksi Sedimen dan Bahan Organik dengan Makrozoobentos di Perairan Teluk Pantai Carolina Bungus Selatan Teluk Kabung Kota Padang

Riska Yana Putri, Eko Prianto, Nur El Fajri

Abstract


Perairan teluk menjadi habitat penting bagi berbagai spesies laut salah satunya makrozoobentos. Makrozoobentos merupakan organisme akuatik yang hidup didasar perairan dengan pergerakan relatif lambat yang sangat dipengaruhi oleh substrat dasar serta kualitas perairan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret-April 2023 di perairan teluk Pantai Carolina Bungus Selatan Kota Padang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan fraksi sedimen dan bahan organik terhadap makrozoobentos di perairan teluk Pantai Carolina. Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah metode survei. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat keterkaitan yang erat antara kelimpahan makrozoobentos dengan faktor-faktor lingkungan. Tipe fraksi lumpur khususnya pada wilayah yang cukup jauh dari pantai mampu mengakumulasi bahan organik dengan baik dan dapat meningkatkan kelimpahan makrozoobentos. Kelimpahan berkisar 4,49-8,82 ind/m3 dengan jumlah spesies yang ditemukan terdiri dari 7 kelas Gastropoda dan 4 kelas Bivalva. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara fraksi sedimen dan bahan organik dengan kelimpahan makrozoobentos memiliki kriteria sangat kuat, dengan koefisien korelasi (r) sebesar 0,861.


Keywords


Fraksi sedimen; Bahan organik sedimen; Makrozoobentos; Teluk

Full Text:

PDF

References


Afrian, P.B., Rifardi, R., & Siregar, Y.I. (2018). Sediment Distribution Patterns Analysis at Shoreline Changed Area around Carolina Beach Padang City West Sumatera Province. Jurnal Online Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Riau.

Al Husainy., Irfan, I., Bakti, B., Darma, D., Leidonald, L., & Rusdi, R. (2014). Analisis Kandungan Logam Berat Timbal (Pb) di Air dan Sedimen pada Aliran Sungai Percut Provinsi Sumatera Utara. Jurnal USU.

Arisa, R.R.P., Kushartono, E.W., & Atmodjo, W. (2014). Sebaran Sedimen dan Kandungan Bahan Organik pada Sedimen Dasar Perairan Pantai Slamaran Pekalongan. Journal of Marine Research, 3(3): 342-350.

Fahlifi, M.R. (2013). The Relationship of Mangrove’s Density and Macrozoobenthos Abundance in Estuary Area Merusi River Indragiri Hilir Regency Riau Province. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Riau.

Gauss, S.M. (2015). Made in Mexico: Regions, Nation, and the State in the Rise of Mexican Industrialism, 1920s–1940s. Penn State University Press.

Habonaran, J. (2015). Keanekaragaman Makrozoobentos di Kawasan Pesisir Kuala Indragiri Provinsi Riau. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Riau.

Hastono, S.P. (2006). Analisis Data. Fakultas Kesehatan Masyarakat. Universitas Indonesia.

Kordi, M.G.H. (2013). Panduan Lengkap Bisnis dan Budidaya Ikan Oxyeleotris marmoratus, Bleeker. Lily Publisher, Yogyakarta.

Krebs, C.J. (1989). Ecological Methodology. Haeper and Publisher. New York.

Marpaung, A.A.F. (2013). Keanekaragaman Makrozoobentos di Ekosistem Mangrove Silvofishery dan Mangrove Alami Kawasan Ekowisata Pantai Boe Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar. Jurnal penelitian perikanan Indonesia, 2(2): 10-15.

Pescod, M.B. (1973). Investigation of Rational Effluent and Stream Standards for Tropical Countries. AIT, Bangkok.

Putri, R.D., Nedi, S., & Efriyeldi, E. (2021). Sediment Organic Matter Content and Macrozoobenthos Abundance in the Estuary of Kambang Pesisir Selatan District West Sumatera. Asian Journal of Aquatic Sciences, 4(3): 191-196.

Rizal, M. Mursawal, A., Sarong, M.A., Kusumawati, I., & Hermi, R. (2022). Domination Species of Gastropods in The Lanaga Waters Meureubo District West Aceh Regency Aceh Province. Biotik: Jurnal Ilmiah Biologi Teknologi dan Kependidikan, 10(1): 13-22.

Ruswahyuni, R., Widyorini, N., & Munandar. (2013). Hubungan Kandungan Bahan Organik Sedimen dan Kelimpahan Biota Meiofauna pada Daerah Supralitoral Pantai Tanjung Kelayang Kabupaten Belitung. Journal of Management of Aquatic Resources, 2(2): 101-106.

Sabri, L., & Hastono, S.P. (2007). Modul Biostatistik Kesehatan. Jakarta: FKM-UI.

Situmorang, S.P., Sanusi, H.S., & Arifin, Z. (2010). Geokimia Logam Berat (Pb, Cr, dan Cu) dalam Sedimen dan Potensi Ketersediaannya pada Biota Bentik di Perairan Delta Berau, Kalimantan Timur. Ilmu Kelautan, 2: 415-425.

Witasari, Y. (2010). Mineral dari Batuan. Oseana, 35: 49-56.

Xu, Y., Wang, X., Zhang, X., & Song, J. (2016). Effects of Different Sediment Fractions Benthic Macroinvertebrates in the Coastal Waters of Northeast China. Marine Pollution Bulletin, 107(1): 260-267




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jipas.12.1.p.59-64

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Riska Yana Putri, Eko Prianto, Nur El Fajri

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.