Struktur Pendataan dan Tingkat Akurasi Data Hasil Tangkapan Ikan di Pelabuhan Perikanan Samudera Bungus, Sumatera Barat

Reska Khairani, Syaifuddin Syaifuddin, Pareng Rengi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur pendataan, proses mekanisme pendataan dan tingkat akurasi data hasil tangkapan ikan di PPS Bungus. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif komparatif. Metode analisis yang digunakan adalah metoda analisis keakuratan data hasil tangkapan dengan rumus Penyimpangan Data (PD) dan Tingkat Keakuratan Data (TKD). Untuk mengetahui apakah sebaran data significant atau tidak dilakukan uji tanda (Sign Test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur pelaksana pendataan hasil tangkapan di PPS Bungus adalah Enumerator, Pusat Informasi Pelabuhan Perikanan (PIPP) dan Seksi Operasional Pelabuhan. Analisis Nilai rata-rata penyimpangan nyata data (PD) yang dihasilkan dari perhitungan data Enumerator (D1), Log Book (D2) dan Laporan Bulanan (D3) di PPS Bungus pada bulan April 2021 yaitu PD12 sebesar 3.17%, PD13 sebesar 3.17% dan PD23 sebesar 0,00%. Nilai tingkat akurasi data (TKD) pada perhitungan ini adalah TKD12 sebesar 96.83%, nilai TKD13 sebesar 96.83% dan nilai TKD23 sebesar 100%. Bila di uji dengan uji tanda, di dapatkan hasil bahwa nilai P(X≤x) Hitung lebih kecil dari P(X≤x) Tabel. Hasil tangkapan yang di terbitkan oleh PPS Bungus termasuk akurat.


Keywords


Akurasi Data; Pelabuhan Perikanan Bungus; Struktur dan Mekanisme Pengumpulan Data

Full Text:

PDF

References


Pane, A. B. 2017. Bahan Kuliah Analisis Hasil Tangkapan. Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Institut Pertanian Bogor. Bogor (ID)

Pane, A. B. (1998). Bahan Kuliah m.a Analisis Metodologi Penelitian. Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Putra, S. E. 2013. Analisis Usaha Penangkapan Ikan Yang Berkelanjutan Pada Kondisi Perubahan Iklim. Tesis. Program Studi Magister Ilmu ekonomi Studi Pembangunan. Universitas Diponegoro, Semarang.

Sitanggang V, Yani AH, Syaifuddin. 2016. Identification Service System Unloading Fishing Boats in the Ocean Fishing Port Belawan. Jurnal Online Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

Utami I. 2015. Prosedur Pendataan Hasil Tangkapan Ikan di TPI Cisolok, Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat [Skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor

Widyastuti, R. A. Y. (2020). Edhy Prabowo: Corona Turunkan Permintaan Ikan Hingga 20 Persen. Retrieved from https://bisnis.tempo.co/read/ 1325245/edhy-prabowo-corona-turunkan permintaan-ikan-hingga-20-persen/full&view=ok




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jipas.10.1.p.68-74

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Reska Khairani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.