Penambahan Enzim Phytase pada Pakan Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan Nilem (Osteochilus hasselti) dengan Sistem Resirkulasi

Dewi Anggani, Rusliadi Rusliadi, Iskandar Putra

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemberian dosis enzim phytase terbaik pada pakan komersial untuk meningkatkan pertumbuhan benih ikan nilem (Osteochilus hasselti) dengan sistem resirkulasi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor dengan lima taraf perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuannya adalah: P0 (tanpa enzim phytase), P1 (enzim phytase 0,5 g/kg pakan), P2(enzim phytase 1 g/kg pakan), P3 (enzim phytase 1,5 g/kg pakan) dan P4(enzim phytase 2 g/kg pakan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa enzim phytase dengan dosis yang berbeda pada pakan dengan sistem resirkulasi memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan nilem, bobot mutlak, panjang mutlak, laju pertumbuhan spesifik, rasio konversi pakan dan kecernaan pakan. Perlakuan terbaik adalah P4 (enzim phytase 2 g/kg pakan) dengan pertumbuhan bobot mutlak 4,69±0,45 g, pertumbuhan panjang mutlak sebesar 2,90±0,01cm, laju pertumbuhan spesifik sebesar 3.93±0,19%, FCR sebesar 1,19±0,01%, dan kelulushidupan sebesar 100±0,00 %. Nilai kecernaan pakan ikan nilem 71,26% dan kecernaan protein pada ikan nilem 87,15%. Parameter kualitas air selama penelitian masih mendukung suhu berkisar antara 27,2-28,8˚C, pH air berkisar antara 6,1-7,2, kandungan oksigen terlarut (DO) berkisar antara 4,5-6,5 ml/L dan ammonia berkisar antara 0,00057-0,00195


Keywords


Ikan Nilem; Enzim Phytase; Resirkulasi

Full Text:

PDF

References


Afrianto, E., dan E. Liviawat. (2005). Pakan Ikan. Yogyakarta: Kanisius.

Agustono. (2014). Pengukuran Kecernaan Protein Kasar, Serat Kasar, Lemak Kasar, BETN, dan Energi pada Pakan Komersial Ikan Gurami (Osphronemus gouramy) dengan Menggunakan Teknik Pembedahan. Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, 6 (1).

Alfionita, W. (2019). Pengaruh Feeding Rate yang Berbeda Terhadap Performa Pertumbuhan Ikan Nilem Osteochilus hasselti (Valenciennes, 1842). Skripsi. Fakultas Pertanian Universitas Lampung Bandar Lampung.

Ardita, N., B. Agung, dan L.A.S. Siti. (2015). Pertumbuhan dan Rasio Konversi Pakan Ikan Nila (Oreochromis niloticus) dengan Penambahan Prebiotik. Jurnal Universitas Sebelas Maret Bioteknologi, 12 (1): 16- 2.

Chung, T.K. (2001). Sustaining Livestock Production and environment. Food and Agriculture Asia Pacific Development Research : 52-54. Singapore.

Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah. (2010). Petunjuk Teknis Pembenihan dan Pembesaran Ikan Nila. Dinas Kelautan dan Perikanan. Sulawesi Tengah. 2 hlm.

Effendi, H. (2003). Telaah Kualitas Air bagi Pengelolaan Sumberdaya dan Lingkungan Perairan. Penerbit Kanisius, Yogyakarta.

Haetami, K., dan S. Sukaya. (2005). Evaluasi Kecernaan Tepung Azola dalam Ransum Ikan Bawal Air Tawar (Colossoma macropomum, CUVIER 1818). Jurnal Bionatura, 7 (3).

Ihsanuddin, I., S. Rejeki, dan T. Yuniarti. (2014). Pengaruh Pemberian Rekombinan Hormon Pertumbuhan (Rgh) Melalui Metode Oral dengan Interval Waktu yang Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Ikan Nila Larasati (Oreochromis niloticus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 3(2): 92-102

Ikram, A.I. (2020). Pengaruh Penambahan Enzim Phytase Dosis Berbeda pada Pakan Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan Gurami (Osphronemus gouramy) dengan Sistem Resirkulasi. Skripsi. Fakultas Perikanan dan Kelautan. Universitas Riau Pekanbaru.

Kosim, M., R. Diana, dan S. Istiyanto. (2016). Pengaruh Penambahan Enzim Fitase dalam Pakan Buatan terhadap Laju Pertumbuhan Relatif, Efisiensi Pemanfaatan Pakan dan Kelulushidupan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 5 (2):26-34.

Liao, M., T. Ren, L. He, Y. Han, dan Z. Jiang. (2015). Optimum Dietary Proportion of Soybean Meal with Fish Meal and its Effects on Growth, Digestibility and Digestive Enzyme Activity of Juvenile Sea Cucumbe Apostichopus Japonicus. Fisheries Science, 81(5): 915-922.

Marzuqi, M., N.A. Giri dan K. Suwirya. (2006). Kebutuhan Protein dalam Pakan untuk pertumbuhan yuwana Ikan kerapu batik (Epinephelus polyphekadion). Jurnal Penelitian Perikanan Indonesia, 9(1) : 25-32

Mulyasari., D.T. Soelistyowati, A. Kristanto, dan I.I. Kusmini. (2010). Karakteristik Genetik Enam Populasi Ikan Nilem (Osteochilus hasselti) di Jawa Barat. Jurnal Riset Akuakultur, 5 (2): 175-182

Nazar, L. (2018). Pengaruh Dosis Probiotik Aquaenzyms Berbeda pada Pakan Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan baung (Hemibagus nemurus). Skripsi. Universitas Riau. Pekanbaru.

Putra, I., Mulyadi, N.A. Pamukas, dan Rusliadi. (2013). Peningkatan Kapasitas Produksi Akuakultur pada Pemeliharaan ikan selais (Ompok sp) Sistem aquaponik. Jurnal Perikanan dan Kelautan

Rachmawati, D., dan S. Istiyanto. (2014). Penambahan Fitase dalam Pakan Buatan sebagai Upaya Peningkatan Kecernaan, Laju Pertumbuhan Spesifik dan Kelulushidupan Benih Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Jurnal Saintek Perikanan, 10 (1) : 48-55.

Rahmawati, S., Hasim, Mulis. (2015). Pengaruh Padat Tebar Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Sidat di Balai Benih Ikan Kota Gorontalo. Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, 3 (2): 65-69.

Sajidan, A., A. Farouk, R. Greiner, P. Jungblut, E.C. Muller dan R. Borriss. (2004). Molecular and Physiological Characterization of A 3- Phytase from Soil Bacterium Klebsiella sp. Jurnal Applied Microbiology and Biotechnology, 65 : 110-118.

Selpiana., L. Santoso, dan P. Berta. (2013). Kajian Tingkat Kecernaan Pakan Buatan yang Berbasis Tepung Ikan Rucah pada Ikan Nila Merah (Oreochromis Niloticus).E-Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya Perairan I (2)

Sibarani, D.A., S. Titik, dan Y. Tristiana. (2015). Pengaruh Kepadatan Berbeda Menggunakan Rgh pada Pakan Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 4(3): 84-90

Silaban, I.M. (2015). Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan Juaro (Pangasius polyuranodon Bklr) dengan Padat Tebar yang Berbeda pada Sistem Resirkulasi. Skripsi. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Riau. Pekanbaru.

Siregar, Y.I. dan Adelina. (2009). Pengaruh Vitamin C Terhadap Peningkatan Hemoglobin (Hb) Darah dan Kelulushidupan Benih Ikan Kerapu Bebek (Cromileptes alvitelis). Jurnal Natur Indonesia, 1: 75-81

Subhan, R.Y. (2014). Penerapan Sistem Resirkulasi pada Proses Domestikasi Ikan Juaro. Skripsi. Fakultas Perikanan dan Kelautan. Universitas Riau. Pekanbaru.

Sulmartiwi, L., dan H. Suprapto. (2012). Fisiologi Hewan Air. Buku Ajar. 102 hlm




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jipas.9.3.p.207-214

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Ilmu Perairan (Aquatic Science)